Wednesday, November 9, 2016

Resep Minuman Bubble Cokelat Segar Maknyus

Kali ini aku mau membagikan tutorial cara membuat bubble cokelat untuk bahan tambahan ke dalam minuman segar dari bunda Lie Surya. tadinya aku pikir satu resep yang aku bikin di bawah ini berharap bisa untuk 2 hari, namun ternyata habis dalam sekali hidangan saja, mungkin karena enak rasanya heheh.Simak yuk resepnya di bawah ini :













Bahan Bahan
  • 30 gram nutrijel cokelat kemasan
  • 5 sendok makan tepung tapioka sagu tani (kalo aku pakai sendok takar supaya tidak berlebihan sagunya)

Cara Membuat Bubble Cokelat

1. Campurkan semua bahan di atas dan aduk sampai rata.

2. Setelah rata tambahkan air sedikit demi sedikit. Kalo aku tidak salah kemarin hanya pakai sekitar 50ml air. lalu bentuk bulat – bulat kecil seperti kelereng. Kalo adonan terasa lengket ketika membentuk, bisa bunda lumuri tangannya dengan tepung sagu sebelum membentuk adonan.

3. Apabila semua adonan sudah di bentuk bulat-bulat, segera rebus bubble ke dalam air yang sudah mendidih dan masak sampai mengapung. Angkat.

4. Setelah matang, untuk menambah cita akan rasa bubble nya bisa bunda rendam dulu ke dalam air gula sebelum di sajikan. atai tidak direndam air gula juga tidak apa-apa sih bund, asalkan disajikan dengan minuman yang manis bund ya.

Kini Bubble siap di gunakan untuk bahan tambahkan ke dalam aneka minuman yang segar. seperti milk tea yang terlihat pada gambar di atas, caranya adalah Pertama teh di seduh tanpa gula, lalu tambahkan susu Kental manis putih, kemudian masukkan cincau hitam yang sudah di potong dadu, bubble yang bunda bikin tadi dan tambahkan es batu sesuai selera, eummm nyamiiiii

Selamat mencoba Resep & Foto by Lie Surya

 

Ad Placement